Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pemuda Inspiratif! Al Zakaria dan Muhammad Haitami Aqli Mahasiswa UIN Antasari Penggagas Ruang Karya, Sekolah Menulis Online lebih 3500 penulis bergabung

“Pemuda hari ini harus turun tangan berkarya dan menjadi pengaruh positif bagi sekitar” sebuah kalimat yang cocok diberikan kepada dua mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin. Yaitu pertama Al Zakaria mahasiswa program studi Pendidikan Fisika dan Muhammad Haitami Aqli mahasiswa program studi Biologi.

Seperti apa yang teman-teman baca di judul tulisan ini, kedua mahasiswa ini sangat menginspirasi . Kenapa tidak? Masih muda tetapi telah membuat wadah untuk orang-orang berkarya dan memberikan perubahan positif bagi sekitarnya bahkan untuk dunia, dengan suatu wadah bernama RUANG KARYA yang telah menampung 3500 penulis dan masih ada lagi sesuatu yang luar biasa yang mereka berdua kerjakan di RUANG KARYA. Penasaran? Mari kita kenalan dulu dengan RUANG KARYA

RUANG KARYA adalah...

Kalau bicara RUANG KARYA yah itu adalah salah satu lini usaha dari CV Ruang Karya Bersama yang bergerak di bidang literasi, lebih jelasnya bergerak di bidang penerbitan buku (Indie dan Semi Mayor) beserta pelatihan atau kelas menulis online.

Latar belakang terbentuknya RUANG KARYA...

Al Zakaria menceritakan, mengenai latar belakang terbentuknya penerbitan ini saya beserta kawan-kawan mulai merintis usaha penerbitan sejak duduk di kelas 11 SLTA, pada masa itu nama penerbitan yang di usung adalah penerbit Tinta Merah yang kala itu berada pada naungan badan usaha CV Tinta Merah, berjalan hingga tahun 2018 berganti kepengurusan dan berganti merk menjadi Alra Media.

Penerbit Alra Media kurang progresif perkembangannya, lalu muncul lah ide pada tahun 2020 agar penerbit ini merambat ke bidang teknologi, nah dari situ saya mulai mempelajari pemrograman komputer hingga jaringan (meski pada teknisnya bukan rumpun ilmu prodi saya). Saya beserta kawan-kawan memikirkan cara agar penulis bisa dengan mudah menerbitkan buku. Sembari mengumpulkan modal hingga September 2020 dan berhasil merilis aplikasi Ruang Karya Versi Pertama, lalu setelah itu Ruang Karya mencatatkan omzet yang lumayan bagi sebuah perusahaan yang berdiri tidak sampai satu tahun.

Selepas menyelesaikan aplikasi versi pertama Saya beserta tim fokus mengembangkan website dan update versi kedua untuk aplikasi Ruang Karya, idenya adalah website tempat membeli buku yang mudah dan sederhana (kelebihan website bisa diakses siapapun dan dimanapun) hingga dapat diselesaikannya website toko buku online https://ruangkarya.net  dan ide untuk aplikasi adalah penulis bisa menulis langsung di aplikasi dan bisa dibaca langsung oleh pembaca, bisa memberikan like dan komen juga (sudah menjadi sosial media bagi para penulis dan pembaca). Alhamdulillah aplikasi tersebut bisa diselesaikan tepat pada waktunya dan bisa kami launching berbarengan dengan webstie toko buku online pada tanggal 18 April. Founder Ruang Karya sendiri ada berdua, saya Al Zakaria sebagai CTO (Chief Technology Officer) dan teman saya Muhammad Haitami Aqli sebagai CEO (Chief Executive Officer).

Sudah ada berapa penulis yang join di ruang karya dan sudah berapa karya yang di terbitkan?

Sudah lebih dari 3500 penulis yang bergabung bersama Ruang Karya. Buku yang sudah kita terbitkan tertanggal hingga hari ini (23 April 2021) berjumlah 1068 judul buku jumlah naskah yang masih dalam proses penerbitan bulan April ini terhitung berjumlah 137 judul naskah.

Memangnya sistem pelatihan di RUANG KARYA itu seperti apa?...

Sistem pelatihan menulis Ruang Karya full online via Whatsapp dan Zoom meeting. Jadi nanti peserta akan dibimbing sesuai dengan kurikulum yang sudah tim Ruang Karya susun agar bisa menghasilkan karya. Untuk informasi pendaftaran silahkan langsung hubungi whatsapp admin Ruang Karya ya di 08971169692

Memang di RUANG KARYA ada mentornya? Siapa saja?...

Untuk mentor sendiri ada 6; Adella, Nelly, Kharisma, Tsania, Arif Candra dan Founder Aqli. Kami juga biasa menghadirkan mentor tamu untuk memberikan materi via Zoom meeting, beberapa mentor tamu yang sudah pernah kita hadirkan adalah; Ahmad Fuadi, Asma Nadia, Boy Candra, Bella dan Faradita.

Btw ane masih teringat soal aplikasi ruang karya dan website yang dijelaskan di awal tadi. Bisa di temukan dimana?...

Aplikasi Ruang Karya untuk saat ini bisa dinikmati oleh pengguna Android, unduh saja di play store dengan keyword “Ruang Karya” atau klik link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cancreative.ruangkarya&hl=in&gl=US   website bisa diakses di https://ruangkarya.net

Target RUANG KARYA dan harapan kedepannya bagaimana?

Target kami kedepan mampu meningkatkan pelayanan dan mempercepat proses cetak dengan menambah mesin dan SDM dan tentu saja terus memperbaiki Aplikasi dan website. Harapannya dengan hadirnya Ruang Karya mampu memfasilitasi kegiatan berliterasi masyarakat Indonesia agar tingkat literasi Indonesia bisa meningkat dan membaik. Motto Ruang Karya “Berkarya selagi muda, bermanfaat selagi bisa”

Itulah perkenalan kita bersama RUANG KARYA yang sangat luar biasa.  Semoga harapan dan impian tim RUANG KARYA bisa tercapai. impian yang sangat mulia.    


Mau stalking RUANG KARYA, cek di bawah:

Instagram : https://www.instagram.com/ruangkar_ya/

Website:  https://ruangkarya.net

 

Posting Komentar untuk "Pemuda Inspiratif! Al Zakaria dan Muhammad Haitami Aqli Mahasiswa UIN Antasari Penggagas Ruang Karya, Sekolah Menulis Online lebih 3500 penulis bergabung"