Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Review Buku #11:"What's So Wrong About Your Life" oleh Ardhi Mohamad

Penulis                 : Ardi Mohamad

Penerbit               : Bumi Anoma

Jumlah Halaman : 232 halaman 13x19cm

Cetakan pertama : Desember 2023


"What's So Wrong About Your Life" oleh Ardhi Mohamad 

10 Juni lalu, aku udah ada review buku Ardhi Mohamad tentang What's So Wrong About Your Self Healing: Pola Asuh dan Trauma. Kali ini review buku Ardhi berjudul "What's So Wrong About Your Life". Sebenernya aku telat ya baca buku ini, tapi lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali sih yaa...

Seperti buku sebelumnya dibuku ini ardhi tidak menyertakan kata pengantar tetapi dibuka dengan doa/harapan. Kalau dibaca secara umum buku ardhi ini termasuk bahasannya ringan yang mengulik mengenai permasalahan remaja kemudian dihiasi dengan psikologi dan agama

Khas Ardhi dibukunya seperti mengajak pembaca ngobrol karena memang sesantai itu. Buku What's So Wrong About Your Life tidak hanya menjabarkan hal-hal yang berkaitan dengan sisi mental illness dari sudut pandang psikologi (dunia) saja, tetapi Ardhi juga mengaitkannya dengan ayat-ayat Al-Qur’an sebagai pendukung dan solusi dari permasalahan yang sedang dibahas. Bahasan tentang cintapun selalu dilumuri dengan Al-Quran

Buku Ardhi dilengkapi dengan gambar-gambar dan coretan-coretan ala-ala buku harian, jenis buku yang friendly kepada pembacanya. Sedikit kutipan dari buku ini :

Sama dengan cinta, pernah merasakan bukan berarti kita jadi ahlinya
Jangan melakukan sesuatu yang kita pikir adalah kebaikan, padahal Allah tidak ridho
Merendahkan, menjatuhkan, menyakiti bukan cara memperlakukan orang yang di sayang
Semua orang pasti mengalami penolakan, kegagalan, rasa bersalah, dan luka psikis lainnya. Ketika kita mendapatkannya, bukan berarti kita spesial bukan berarti kita orang yang paling menderita

Buku ini direkomendasikan untuk:

  1. Remaja yang sedang mencari jati diri dan menghadapi permasalahan hidup
  2. Pembaca yang awam dengan ilmu psikologi dan ingin mendapatkan gambaran umum
  3. Pembaca yang mencari perspektif Islam mengenai permasalahan hidup

Kelebihan:

  1. Bahasa yang Mudah Dipahami, Buku ini menggunakan bahasa yang santai dan mudah dipahami, terutama untuk pembaca remaja
  2. Mendekati Permasalahan Remaja, Ardhi Mohamad selaku penulis, yang berlatar belakang psikologi, membahas permasalahan yang sering dihadapi remaja masa kini
  3. Menyoroti Cinta dan Kebahagiaan, Buku ini meluruskan pandangan bahwa cinta bukanlah jawaban dari semua permasalahan hidup dan kebahagiaan sejati bisa diraih dengan cara lain
  4. Mengintegrasikan Psikologi dan Agama, Penulis memadukan sudut pandang psikologi dengan nilai-nilai dan ajaran Islam untuk memberikan solusi komprehensif
  5. Desain Menarik, Beberapa pembaca menyukai desain buku yang tidak monoton, dengan coretan tangan dan rangkuman di setiap akhir bab

Kekurangan:

  1. Bahasa terdapat banyak bahasa Inggris, sehingga bagi yang belum bisa bahasa Inggris akan kesusahan memahaminnya
  2. Kurang dalam Pembahasan Psikologis, Bagi pembaca yang mencari pembahasan psikologis yang lebih mendalam, buku ini mungkin terasa kurang
Menyarankan banget si buat teman-teman baca buku ini. Karena banyak banget solusi yang ngasih pemahaman tentang solusi masalah sekitar tapi dengan bahasa yang ringan dan mudah dimengerti

Posting Komentar untuk "Review Buku #11:"What's So Wrong About Your Life" oleh Ardhi Mohamad"